Sebagai negara yang memiliki penduduk dengan jumlah mencapai lebih dari 200 juta jiwa, tak heran jika Indonesia memiliki banyak sekali sekolah, mulai dari PAUD hingga sekolah menengah atas. Sebagai sebuah kota di Provinsi Jawa Barat, Depok sendiri memiliki kurang lebih 2.214 sekolah.
Dengan banyaknya sekolah yang ada di seluruh penjuru kota Depok, tak ayal bila sejumlah sekolah swasta turut menghiasi daftar sekolah yang ada dan daftar informasi SMA swasta terbaik Depok merupakan fokus ulasan ini.
Kota Depok masuk ke dalam sebuah kota besar dan merupakan kota otonom yang langsung berbatasan dengan DKI Jakarta. Kota yang dijuluki kota petir, kota belimbing, hingga kota layangan ini memiliki daerah yang cukup luas dengan jumlah penduduk yang cukup padat. Dengan jumlah 11 kecamatan, kota ini pun memiliki banyak sekolah seperti yang telah disebutkan di atas.
Informasi Umum 11 SMA Favorit Swasta di Depok
Seluruh sekolah yang ada mencakup pendidikan anak usia dini, hingga sekolah menengah atas atau kejuruan. Selain itu, terdapat sekolah yang termasuk dalam sekolah negeri dan ada pula sekolah swasta. Berikut adalah daftar informasi umum untuk sejumlah SMA depok swasta.
- SMA Almanar Azhari
Sekolah menengah atas yang terletak di Jalan Raya No. 10, Limo, Depok ini memiliki NPSN 20232527. Alamat situs untuk sekolah ini yakni www.almanar-azhari.org. Sekolah yang berbasis asrama ini telah mendapatkan akreditasi A. Hal tersebut tentu didorong oleh seluruh komponen sekolah yang bersatu padu hingga sekolah ini mendapat akreditasi yang sangat baik. Karena siswa yang bersekolah di SMA Almanar Azhari juga memiliki asrama, praktis keseharian mereka juga dihabiskan di lingkungan asrama dan sekolah. Untuk itu, pihak sekolah telah memberikan kegiatan harian dan mingguan bagi para siswa.
Daftar Isi
SMA Terbaik Depok
- SMA Bintara Depok
Dinas Pendidikan Jawa Barat menyematkan predikat sekolah bermutu tinggi pada SMA swasta terbaik di kota Depok yang satu ini. Sebagai salah satu sekolah standar nasional dan salah satu SMA unggulan di Depok, SMA Bintara menerapkan KTSP sebagai kurikulumnya. Pendidikan yang berjalan pun mengusung konsep multiple intelligences yang diutarakan oleh Gardner, sehingga pihak sekolah percaya bahwa setiap siswa memiliki keunikan masing-masing dan tentunya berbeda satu sama lain. SMA Bintara beralamat di Jalan Raya Sawangan, No. 19. NPSN untuk sekolah ini yakni 20229147 dan Anda dapat menilik situs sekolahnya di bintara.sch.id
SMA Favorit Depok
- SMA Budi Utomo
Sekolah yang telah menerapkan kurikulum 13 ini telah mendapatkan akreditasi A dan diakui pemerintah. Sekolah ini terletak di Jalan Agung Ujung Depok Timur RT 3/RW 19, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, dengan kode pos 16417. NPSN untuk sekolah ini adalah 20229149. Kontak email yang dapat dihubungi yakni smabudiutomo@yahoo.co.id
SMA Unggulan Depok
- SMA Pelita Depok
Sekolah yang termasuk urutan SMA terbaik di Depok ini terdaftar dengan NPSN 20229169 dan memiliki akreditasi B. SMA Pelita Depok beralamat di Jalan Kenanga No. 4 RT 3/RW 8, Depok, Pancoran Mas dengan kode pos 16431. Status kepemilikan sekolah swasta ini yakni di bawah yayasan. Selain itu, SMA Pelita Depok masih menggunakan KTSP sebagai kurikulum yang berlaku di sekolahnya. Terkait informasi seputar sekolah bisa diakses di laman smapelita1depok.blogspot.com. Kontak email yang bisa dihubungi yakni smapelita1depok@gmail.com
SMA Yang Bagus di Depok
- SMA ISLAM DIAN DIDAKTIKA
SMA Islam Dian Didaktika beralamat di Jalan Rajawali Blok F, No. 16 Cinere-Gandul dan terdaftar dengan NPSN 20246430. Sekolah swasta ini masih menggunakan KTSP sebagai kurikulumnya dan ditambahkan dengan kurikulum yang berasal dari sekolah ini sendiri. SMA ini menerapkan 54 jam pelajaran bagi siswanya. Hal tersebut merupakan gabungan dari jam pelajaran di KTSP dan SMA Islam Dian Didaktika. diandidaktika.sch.id sma merupakan laman resmi dari salah satu SMA swasta favorit Depok ini. cek SMA Tangerang favorit terbaikĀ
SMA Yang ada di Depok
- SMA Islamiyah
Sekolah yang telah terdaftar dengan NPSN 20229156 dan telah diakreditasi A ini beralamat di Jalan Raya Muchtar No. 136, RT 4.RW 2, Sawangan Lama, Sawangan dengan kode pos 16511. SMA Islamiyah Sawangan yang berada di bawah yayasan ini memiliki visi: membentuk generasi yang memiliki kecakapan ilmu dan akhlak dalam menghadapi tantangan global. Selanjutnya, terdapat sejumlah misi untuk mendukung visi yang ada. Laman resmi sekolah bisa dikunjungi di smaislamiyah.sch.id
SMA Swasta yang masih buka pendaftaran
- SMA Kharismawita
Terdaftar sebagai salah satu SMA swasta yang bagus di Depok, SMA Kharismawita terletak di Jalan Raya Ciputat Parung No. 426, Serua, Bojongsari. Sekolah ini juga telah terdaftar di data pokok pendidikan dasar dan menengah dengan NPSN 20229159. Sebagai sebuah sekolah swasta yang berada di bawah yayasan, SMA Kharismawita telah mendapatkan akreditasi A. Kurikulum yang diterapkan yakni KTSP. Kontak yang dapat dihubungi adalah 021 749 9158 dan Anda pun dapat berkunjung di laman resmi sekolahnya di kharismawita.com
- SMA PGRI Depok
Sekolah swasta yang berada di bawah yayasan ini telah terdaftar di data pokok pendidikan dasar dan menengah dengan NPSN 20229171. SMA PGRI Depok ini menggunakan KTSP sebagai kurikulum yang berjalan di sekolahnya dan telah mendapatkan akreditasi A. Lokasi sekolah ini berada di Jalan Pemuda Gg. Belimbing 3 No. 2, Pancoran Mas dengan kode pos 16431. Kontak sekolah bisa melalui sma.pgr1.d@gmail.com. baca SMA Favorit di Jakarta
- SMA Putra Bangsa
Sekolah yang terdaftar sebagai SMA swasta di Depok ini beralamat di Jalan Margonda Raya Km. 2 Gg. Kedondong RT 1/RW 1, Kemirimuka, Beji dengan kode pos 16423. Sekolah ini telah diakui dengan adanya NPSN 20229174 dan telah mendapat akreditasi A. Dengan jumlah peserta didik sebanyak 322 siswa, SMA Putra Bangsa telah menerapkan kurikulum 2013. Informasi terkait sekolah ini dapat dilihat lebih lanjut di situsnya yang beralamatkan smaputrabangsadepok.sch.id sedangkan kontak email dapat dilakukan melalui smaputrabangsa373@gmail.com.
- SMA Tadika Pertiwi
SMA Tadika Pertiwi adalah sebuah SMA swasta yang ada di Depok, tepatnya di Jalan H. Jaeran No.1, RT 2/RW 1, Cinere. Sekolah swasta ini menerapkan KTSP sebagai kurikulumnya dan berjalan di bawah Yayasan Tadika Pertiwi. Sekolah yang berdiri sejak 1997 ini memiliki akreditasi B dan sekolahnya sendiri telah terdaftar dengan NPSN 20229176. Lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi web resmi SMA Tadika Pertiwi di smatadikapertiwi.wordpress.com atau menghubungi via email di tadikapertiwi@yahoo.co.id.
- SMA Mardi Yuana
Sebuah SMA swasta di Depok ini memiliki visi BERDASI, yang berasal dari singkatan Beriman, Berprestasi, Berdaya Saing dan Inovatif. Untuk itu, SMA Mardi Yuana memiliki empat misi yang menunjang visinya. Beralamat di Jalan Cempaka No. 4 Depok, Pancoran Mas, SMA Mardi Yuana memiliki NPSN 20229161. Berikut adalah laman sekolah ini smamardiyuanadepok.sch.id
Beberapa sekolah menengah atas swasta di atas hanyalah sebagian kecil saja. Anda masih bisa menemui sejumlah sekolah swasta yang ada di Depok, baik itu SMA atau PAUD sekalipun. Informasi terkait sekolah-sekolah pun bisa dicari dengan mudah. Demikian informasi umum terkait SMA swasta di Depok yang bisa dibagikan. Semoga bermanfaat dan di bawah adalah daftar sma depok swasta terbaru.
- SMA YAPAN INDONESIA
- SMA YAPEMRI DEPOK
- SMA PGRI DEPOK
- SMA IBNU HAJAR BOARDING SCHOOL
- SMA ISLAM DIAN DIDAKTIKA
- SMA PERINTIS DEPOK
- SMA BAITUL QUR`AN
- SMA SEJAHTERA 1 DEPOK
- SMA BINTARA DEPOK
- SMA PEMUKA
- SMA MUHAMMADIYAH SAWANGAN
- SMA PONDOK DAUN
- SMA SPRING FIELD
- SMA IT AS SHOF
- SMA AVICENA CINERE
- SMA MUHAMMADIYAH BEJI
- SMA MUHAMMADIYAH 04 DEPOK
- SMA BUDI BHAKTI DEPOK
- SMA KHARISMAWITA DEPOK
- SMA IT NURURRAHMAN
- SMA TERPADU ALMANAR
- SMA PUTRA BANGSA
- SMA YADIKA 12
- SMA ISLAM YPPD
- SMA ISLAM AN NIZHOMIYAH
- SMA BUDI UTOMO SUKMAJAYA
- SMA TUBAGUS PANGELING
- SMA ARRAHMAN
- SMA TARBIYAH ISLAMIYAH
- SMA KASIH PANCORAN MAS
- SMA IT TUNAS BANGSA
- SMA ISLAM TERPADU NURUL FIKRI
- SMA IT AL-QUDWAH
- SMA ISLAM TERPADU RAFLESIA
- SMA MAWADDAH
- SMA LAZUARDI GIS
- SMA IT DARUL RAHMAN
- SMA PSKD VII
- SMA MARDI YUANA PANCORAN MAS
- SMA CAKRA BUANA
- SMA AL HASRA
- SMA ISLAM DARUSSALAM
- SMA YASPEN TUGU IBU
- SMA MUHAMMADIYAH PANCORAN MAS
- SMA PELITA DEPOK
- SMA ISLAMIYAH SAWANGAN
- SMA TADIKA PERTIWI