Bagi masyarakat Bogor pesona kampung budaya Sindangbarang memang bukan lagi sebuah rahasia, tetapi memang harus diperkenalkan ke masyarakat luas agar kebudayaan yang satu ini tetap dilestarikan. Bagi Anda yang tertarik untuk mengunjunginya maka tak usah khawatir karena letaknya dari perkotaan Bogor hanya memiliki jarak 5 km.
Kampung Budaya Bogor terletak di desa pasir eurih, Taman Sari Bogor. Anda dapat berlibur bersama keluarga, pasangan ataupun teman dekat untuk lebih mengenal pesona budaya yang terdapat di Bogor.
Tentunya, Anda bertanya-tanya mengapa namanya kebudayaan Sindangbarang? Ketahuilah bahwa nama budaya tersebut memang sudah ada sejak kerajaan Sunda yang bernama Sindangbarang ini ada pada tahun abad ke XII.
Ketika Anda berlibur atau rekreasi di tempat ini maka dapat melihat delapan delapan kesenian yang sangat menarik. Bahkan, kebudayaan masyarakat Sindangbarang ini menjadi salah satu bentuk ucapan ataupun wujud syukur kepada Tuhan yang Maha Esa.
Daftar Isi
Kegiatan di Kampung Budaya Sindangbarang, Bogor
Pastinya Anda ingin mengetahui apa saja kegiatan yang dapat dilakukan di tempat bersejarah di bogor ini. Ternyata ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan agar liburan Anda menjadi lebih menyenangkan. Nah, untuk lebih mengetahuinya simak informasi berikut ini.
- Karawitan
Seperti yang sudah dijelaskan di atas Kampung Budaya Sindangbarang memang lebih memperkenalkan kebudayaan Sunda, Jawa Barat. Salah satu kebudayaannya yaitu karawitan. Di sini para wisatawan asing maupun lokal lebih mudah memahami cara menggunakan berbagai alat musik karawitan dan cara menggunakannya. Sebagai salah satu alat musik yang harus dilestarikan dan dipertahankan memang membuat banyak wisatawan tertarik untuk memperlajarinya, terutama turis asing juga sangat tertarik untuk belajar karawitan.
- Tari Klasik
Sunda memang memiliki beberapa tari klasik yang memiliki ciri khas tersendiri, apabila Anda berkunjung ke Sindangbarang maka harus mengetahui beberapa jenis tarian tradisional yang juga harus dipertahankan keberadaannya. Selain dapat menjadi salah satu sarana untuk memperkenalkan dengan berbagai kebudayaan Sunda, ternyata Anda juga dapat mempelajari berbagai tarian Sunda tersebut. Tak hanya wisatawan lokal sekarang ini banyak wisatawan asing yang juga senang mempelajarinya.
- Pijat
Wah, ketika Anda berkunjung kesini maka Anda juga bisa memilih salah satu kegiatan pijat dari masyarakat asli Sunda. Tentunya hal tersebut sangat menyenangkan bukan? hal tersebut akan membuat Anda lebih rileks dan nyaman ketika berkunjung ataupun berlibur ke kampung budaya yang ada di Bogor.
- Tracking
Ternyata selain dapat mengenal pesona budaya Sunda yang terdapat di Kampung Sindangbarang, Anda juga bisa melakukan kegiatan tracking untuk membuat liburan Anda jauh lebih menyenangkan. Tracking tentunya menjadi salah kegiatan yang disukai oleh para pengunjung yang memberikan nuansa ekstreme. Di Bogor tempat tracking yang paling disukai oleh masyarakat yaitu di Kampung Sindangbarang.
- Rafting
Rafting juga merupakan salah satu aktivitas ataupun kegiatan yang mengasyikan, nah bagi Anda yang menyukainya maka dapat melakukannya di Kampung Sunda Sindang barang Bogor. Tentunya, ketika melakukan rafting Anda memang harus membayarnya dengan harga yang sangatlah terjangkau. Dengan suasana dan nuansa yang sejuk memang membuat banyak orang lebih senang untuk melakukannya.
- Perpustakaan
Berikutnya, tempat liburan di bogor ini juga terdapat perpustakaan yang menyediakan bacaan khusus tentang kebudayaan Sunda hingga 100 buku. Anda dapat memilih salah satu bacaannya untuk menambah pengetahuan, tak perlu khawatir ataupun bingung Anda dapat didampingi oleh seorang tour guide sehingga ketika Anda merasa tidak mengerti saat membaca buku bisa langsung menanyakannya. Itulah beberapa penjelasan mengenai kegiatan ataupun aktivitas menarik yang dapat dilakukan di Kampung Budaya Sindangbarang Bogor yang dapat Anda pilih sesuai dengan keinginan.
Kesenian di Kampung Budaya Sunda Sindangbarang, Bogor
Kampung Suku Sunda Sindangbarang memang menyajikan berbagai budaya ataupun kesenian Sunda yang harus diperkenalkan kepada masyarakat ataupun membantu masyarakat memperlajari berbagai keseniannya dengan mudah.
- Rampak Gendang
Kesenian pertama yang bisa dijumpai di Kampung Sunda Ciapus Pasireurih yaitu Rampak Gendang. Apabila Anda salah satu masyarakat Sunda maka sudah sering mendengar istilah tersebut bukan? tak jauh berbeda dengan karawitan, rampak gendang ini juga merupakan salah satu kesenian dari alat musik yang berfungsi untuk mengiringi berbagai tarian tradisional. Sekarang ini memang tidak banyak orang yang dapat memainkan rampak gendang.
- Calung
Selanjutnya, kesenian yang bisa dijumpai di Kampung Sejarah Sindangbarang yaitu Calung yang juga merupakan salah satu alat pendamping musik tradisional yang dapat mendampingi tarian tradisional Sunda. Sebagian banyak wisatawan memang sangatlah tertarik untuk mempelajarinya.
- Jaipong
Berikutnya Anda juga dapat mempelajari kesenian dari tarian klasik Sunda yaitu Jaipong. Di Sunda memang terdapat banyak tarian klasik, nah apabila Anda sudah mengenali Jaipong sebagai salah satu tarian tradisional maka kini Jaipong sudah dikenal oleh banyak wisatawan asing ataupun mancanegara.
- Reog
Reog juga menjadi salah satu tarian klasik Sunda yang sangatlah menarik, kini reog tidak hanya dipelajari oleh wisatawan lokal tetapi juga wisatawan mancanegara. Di kampung Sindangbarang pertunjukan kesenian reog memang sudah dijadwalkan dalam hari dan tanggal yang sudah ditentukan. Apabila Anda ingin melihatnya maka sebaiknya pastikan terlebih dahulu jadwal pertunjukkan Reog di Kampung Sindangbarang. Dari penjelasan di atas maka dapat disimpulkan bahwa di Desa Wisata Sindangbarang terdapat banyak kesenian Sunda yang bisa disaksikan untuk membuat para pengunjung lebih mengenal kebudayaan Sunda, bahkan para wisatawan juga dapat mempelajarinya.
Nilai-Nilai Sejarah Kampung Budaya Sindangbarang
Ketahuilah bahwa Kampung Budaya Sindangbarang memang memiliki nilai-nilai sejarah yang harus diketahui oleh para wisatawan lokal maupun wisatawan asing, untuk lebih jelasnya mari ketahui informasi di bawah ini.
- Rumah Adat Bogor
Dengan mengunjungi Wisata kebudayaan bogor Sindangbarang maka Anda dapat melihat rumah adat Bogor atau rumah adat Jawa Barat. Sebagai masyarakat Sunda tentunya Anda harus mengetahuinya bukan? oleh karena itu bagi Anda warga Jawa Barat maka sangatlah wajib untuk mengunjunginya.
- Lumbung Padi
Berikutnya, Anda dapat mengetahui lumbung padi yang pada jaman dahulu sudah sering digunakan untuk masyarakat untuk menumbuk padi. Sebagai salah satu alat tradisional. Sekarang ini lumbung padi memang sudah cukup sulit untuk dijumpai. Dengan adanya lumbung padi, ternyata para pengunjung juga dapat belajar menumbuk padi.
- Situs Purbakala
Selanjutnya, nilai sejarah yang bisa para pengunjung jumpai yaitu adanya beberapa situs purbakala yang bisa dijumpai. Nah, tentunya beberapa situs purbakala ini memang cocok dijadikan sarana mengingat jaman dahulu.
- Sarana Beribadah Sunda
Di Kampung wisata edukasi dan budaya Sindangbarang yang memiliki banyak fasilitas kebudayaan juga memuat berbagai sarana beribadah orang Sunda. Tentunya, hal tersebut mengenang banyak sejarah di masa lalu. Ketahuilah bahwa di tempat ini Anda juga dapat belajar bahasa Sunda dengan mudah. Apabila Anda berlibur ke destinasi wisata di bogor ini maka akan menjumpai berbagai kebudayaan dan kesenian Sunda yang memang harus dipertahankan dan dilestarikan. Di tempat wisata yang satu ini Anda juga bisa menginap dengan memilih tempat peninapan.
1 comment