Kalau lagi cari tempat main air yang seru di Bogor, Bunga Waterpark Puncak bisa jadi pilihan menarik. Waterpark ini tergolong baru karena baru dibuka pada November 2024. Lokasinya ada di Cisarua, Bogor, dan satu gerbang masuk dengan Cimory Dairy Land, jadi gak bakal kesulitan mencarinya. Petunjuk arahnya juga jelas banget di sepanjang jalan.
Daftar Isi
Akses & Harga Tiket Bunga Waterpark Puncak Bogor
Buat yang bawa kendaraan, area parkirnya luas dan bisa menampung banyak mobil bahkan bus. Harga tiket masuknya Rp35.000 per orang (promo sampai 31 Januari 2025). Anak-anak dengan tinggi 80 cm ke atas sudah dikenakan tiket masuk. Tapi, gak boleh bawa makanan dari luar ya, karena di dalam sudah ada Batavia Café yang menyediakan berbagai pilihan makanan dan minuman.
Selain tiket masuk, ada juga biaya tambahan kalau mau menyewa perlengkapan:
- Ban kecil: Rp10.000
- Ban besar: Rp20.000
- Pelampung: Rp15.000
- Locker: Rp15.000
Kolam Renang & Wahana Seru di Bunga Waterpark Puncak Bogor
Di Bunga Waterpark, ada tiga kolam renang yang masing-masing punya daya tarik sendiri:
- Kolam Anak Pertama
- Kedalaman cuma 20 cm, aman banget buat balita
- Ada pancuran air berbentuk lucu dan warna-warni
- Kolam Anak Kedua
- Kedalaman 30 cm
- Dilengkapi empat seluncuran seru buat anak-anak
- Kolam Dewasa
- Kedalaman 150 cm
- Ada wahana Ninja Warrior di atas air
- Wajib pakai pelampung kalau mau main di sini
Selain itu, ada juga kursi payung yang bisa disewa dengan harga Rp30.000 per 3 jam. Kalau mau duduk santai di area lesehan, bisa sewa dengan harga Rp50.000. Tapi kalau gak mau keluar biaya tambahan, ada beberapa area duduk gratis yang bisa dipakai.
Atraksi Salju Buatan Bunga Waterpark Bogor
Salah satu daya tarik utama di Bunga Waterpark adalah salju buatan yang turun di waktu tertentu. Jadwalnya:
- Weekend: Jam 10.00 dan 13.00
- Kalau pengunjung ramai, ada tambahan jadwal jam 15.00
- Weekday: Situasional, tergantung jumlah pengunjung
Anak-anak pasti senang banget main di area ini. Sensasi hujan salju bikin suasana makin seru dan berkesan.
Fasilitas Pendukung di Bunga Waterpark Puncak Bogor
Waterpark ini juga menyediakan berbagai fasilitas lain untuk kenyamanan pengunjung:
- Toilet: Ada di dua titik, dekat kolam renang dewasa dan dekat area locker
- Tempat bilas: Dekat kolam renang dewasa
- Musala: Ada di lantai dua Batavia Café, dengan area laki-laki dan perempuan yang terpisah
- Jasa foto 360 derajat: Bisa dicoba dengan harga Rp20.000
Nongkrong di Batavia Café
Setelah puas main air, bisa mampir ke Batavia Café yang ada di lantai dua waterpark. Kalau gak mau naik, bisa juga pesan makanan dari bawah.
Café ini punya area indoor dan outdoor dengan pemandangan langsung ke gunung. Di lantai tiga, ada spot foto keren dengan latar belakang gunung yang cantik.
Jam operasional Batavia Café:
- 08.00 – 21.00
Menu & Rekomendasi Makanan
Beberapa menu favorit yang bisa dicoba:
- Nasi Goreng Sate (smoky, ayamnya potongannya besar)
- Spaghetti Carbonara (krimi tapi gak bikin enek)
- Chicken Black Pepper
- Minuman favorit: Batavia Blue
Menariknya, ada diskon 50% kalau makan di café ini antara jam 18.00 – 21.00.
Bunga Waterpark Puncak Bogor bisa jadi pilihan liburan seru, terutama buat keluarga yang mau main air dengan berbagai wahana. Harga tiketnya cukup terjangkau, fasilitasnya lengkap, dan ada atraksi menarik seperti salju buatan. Ditambah lagi, ada Batavia Café yang menyajikan makanan enak dengan view pegunungan.
Tertarik buat berkunjung? Bisa langsung datang atau cek info lebih lanjut di media sosial mereka.