Kalau lagi cari tempat buat liburan yang nggak cuma sekadar penginapan tapi juga menawarkan banyak aktivitas seru, The Green Villas di Sukamakmur, Puncak 2, Bogor bisa jadi pilihan yang pas! Dengan area seluas 8 hektar, tempat ini bukan cuma menyediakan vila untuk menginap, tapi juga berbagai wahana seru, spot foto kece, dan suasana alam yang bikin betah. Yuk, kita eksplor bareng!
Daftar Isi
- Akses dan Tiket Masuk The Green Villas Puncak 2
- Spot The Green Villas Puncak 2 yang Wajib Dicoba
- Deretan Spot Foto Instagramable di The Green Villas Puncak 2
- Mini Zoo & Sungai yang Bisa Dijelajahi
- The Green Villas Puncak 2 Camping Ground: Menginap di Alam Terbuka
- Tiga Kolam Renang dengan Pemandangan Indah
- Fasilitas Lengkap: Gazebo, Resto, & Area Karaoke
- Pilihan Penginapan: Villa Kayu & Villa Bambu
- The Green Villas Puncak 2 Worth It Banget Buat Liburan!
Akses dan Tiket Masuk The Green Villas Puncak 2
Untuk menuju The Green Villas, tinggal ketik “The Green Villas” di Google Maps, karena lokasinya sudah terdaftar dengan benar. Jalan menuju ke sini cukup bagus, meskipun di beberapa titik masih ada perbaikan. Saat memasuki kawasan ini, ada tiket masuk yang perlu dibayar, yaitu Rp40.000 untuk weekdays dan Rp45.000 saat weekend. Anak usia 3 tahun ke atas sudah dikenakan tiket, ya!
Serunya, tiket masuk ini bisa ditukarkan dengan welcome drink berupa es teh manis, yang bisa diambil di dekat area penyewaan off-road. Jadi, selain masuk, udah dapat bonus minuman juga!
Spot The Green Villas Puncak 2 yang Wajib Dicoba
Begitu masuk, pengunjung langsung disambut dengan berbagai wahana dan spot foto menarik. Salah satu yang wajib dicoba adalah jembatan gantung yang panjangnya sekitar 100 meter. Ada dua jembatan gantung di sini, satu di dekat camping ground dan satu lagi di area utama. Saat melintas, jembatan ini bakal bergoyang, jadi siap-siap kalau agak pusing setelah melewatinya!
Di ujung jembatan, ada wahana sepeda gantung, yang bakal menguji adrenalin sambil menikmati pemandangan dari ketinggian. Selain itu, ada juga wahana flying fox sepanjang 70 meter, cocok buat yang suka tantangan. Kalau lebih suka yang santai, bisa mencoba naik delman atau berkuda keliling area wisata.
Buat yang suka tantangan di medan off-road, tersedia berbagai pilihan kendaraan seperti ATV, mobil Komodo, dan Jeep yang bisa disewa untuk menjelajahi area berbukit di sekitar The Green Villas.
Deretan Spot Foto Instagramable di The Green Villas Puncak 2
The Green Villas ini surganya spot foto! Hampir di setiap sudut ada tempat yang menarik buat berfoto diantaranya :
- Jembatan Kayu Warna-warni – Mengarah ke Taman Papua, penuh dengan dekorasi unik.
- Jembatan Bambu – Berada di atas Sungai Ciherang, pemandangannya asri banget.
- Spot Sayap Kupu-kupu & Ayunan Tinggi – Buat yang suka foto estetik, wajib mampir ke sini.
- Balon Udara & Air Terjun Buatan – Spot ini juga nggak kalah keren buat menambah koleksi foto.
- Spot Kepiting Raksasa – Unik dan bikin penasaran, cocok buat foto-foto seru.
Selain itu, ada juga Taman Papua, yang dihiasi bebatuan besar dan dihuni beberapa hewan seperti bebek dan ayam kalkun.
Mini Zoo & Sungai yang Bisa Dijelajahi
Buat yang suka melihat hewan, di sini juga ada mini zoo yang menyebar di berbagai area. Beberapa hewan yang bisa ditemui antara lain berang-berang, musang, dan berbagai jenis burung. Sayangnya, tidak semua koleksi hewan bisa direkam karena area mini zoo ini cukup luas.
Kalau suka main air, bisa turun ke sungai yang mengalir di kawasan ini. Tapi tetap harus hati-hati dan lihat kondisi cuaca dulu, ya!
The Green Villas Puncak 2 Camping Ground: Menginap di Alam Terbuka
Buat yang mau pengalaman lebih dekat dengan alam, The Green Villas menyediakan area camping ground yang bisa dipilih sesuai preferensi. Bisa mendirikan tenda di pinggir sungai atau di area lapangan yang lebih luas. Kalau nggak bawa tenda sendiri, bisa sewa langsung di sini.
Suasana di area camping ini sejuk banget karena dikelilingi pepohonan rindang. Camping di dekat sungai juga jadi favorit karena suara gemericik airnya bikin rileks. Tapi kalau musim hujan, sebaiknya hindari mendirikan tenda terlalu dekat dengan aliran air untuk menghindari risiko banjir dadakan.
Tiga Kolam Renang dengan Pemandangan Indah
Buat yang suka berenang, di sini tersedia tiga kolam renang dengan kedalaman berbeda. Salah satunya kolam anak-anak yang dilengkapi perosotan warna-warni. Ada juga kolam terapi ikan, tapi hati-hati ya, karena ikan di sini ukurannya cukup besar! Kolam renang dewasa juga tersedia, tanpa perosotan, dan kabarnya di area ini nantinya bakal ada tambahan kolam arus.
Fasilitas Lengkap: Gazebo, Resto, & Area Karaoke
Fasilitas di The Green Villas ini cukup lengkap. Gazebo tersebar di banyak titik, jadi pengunjung bisa duduk santai tanpa perlu rebutan tempat. Kalau lapar, ada banyak pilihan warung dan kantin yang menyediakan makanan dan minuman dengan harga terjangkau.
Buat yang datang rombongan dan suka karaokean, ada panggung hiburan yang bisa digunakan untuk nyanyi-nyanyi atau sekadar menikmati suasana ramai di akhir pekan.
Pilihan Penginapan: Villa Kayu & Villa Bambu
Kalau mau menginap dengan lebih nyaman, ada dua tipe villa yang bisa dipilih: Villa Kayu dan Villa Bambu. Masing-masing villa punya kapasitas yang berbeda, mulai dari yang cukup untuk dua orang hingga yang bisa menampung 15 orang.
Salah satu tipe yang cukup populer adalah Villa Bambu Kecil yang bisa menampung hingga lima orang. Untuk weekdays, tarifnya sekitar Rp500.000, sementara saat weekend naik menjadi Rp750.000.
Fasilitas di dalam villa ini cukup lengkap, ada kasur ukuran queen, extra bed, kipas angin, TV, serta peralatan makan seperti piring, sendok, dan gelas. Sudah tersedia juga galon air dan dispenser. Untuk kamar mandi, masih menggunakan WC jongkok.
The Green Villas Puncak 2 Worth It Banget Buat Liburan!
The Green Villas bukan cuma tempat menginap biasa, tapi juga menawarkan pengalaman wisata alam yang seru dengan berbagai aktivitas. Dari wahana menantang, spot foto keren, mini zoo, area camping, sampai kolam renang, semuanya ada di sini! Jadi, buat yang lagi cari tempat buat staycation sekaligus main seharian di alam terbuka, The Green Villas Puncak 2 bisa banget jadi pilihan. Tertarik buat berkunjung?