Jelajahi Animalium BRIN: Tempat Wisata Edukasi Satwa di Cibinong!

Wisata7 Views

Siapa nih yang suka wisata edukasi? Kalau kamu penasaran dengan dunia satwa tapi bosan dengan cara belajar yang biasa aja, coba deh mampir ke Animalium di Cibinong, Kabupaten Bogor. Tempat ini bukan cuma sekadar kebun binatang, tapi lebih ke wahana interaktif yang menggabungkan teknologi modern dengan ilmu pengetahuan tentang hewan. Cocok banget buat anak-anak, keluarga, atau siapa pun yang ingin belajar sambil bersenang-senang!

Tiket & Jam Operasional Animalium

Soal tiket masuk, kamu bisa beli online atau langsung di lokasi. Untuk harga tiketnya, kalau datang di hari biasa (Selasa–Jumat) tarifnya Rp75.000, sedangkan di akhir pekan (Sabtu–Minggu) Rp85.000. Anak di bawah tiga tahun? Gratis! Jam operasionalnya dari pukul 09.00–16.00 WIB dan ingat ya, hari Senin tutup!

Masuk ke Dunia Satwa yang Interaktif

Begitu masuk, kamu bakal langsung dibawa ke dunia satwa dengan konsep super modern. Area pertama adalah zona vertebrata dan invertebrata, di mana kamu bisa melihat berbagai hewan dari dua kelompok besar ini. Uniknya, ruangannya dibuat agak gelap supaya cahaya fokus ke display interaktifnya. Ada layar sentuh yang bisa kamu gunakan buat cari tahu informasi seputar hewan yang ditampilkan. Seru banget buat anak-anak karena mereka bisa belajar dengan cara yang lebih menyenangkan!

Di beberapa titik, ada layar besar berisi peta biogeografi yang menampilkan persebaran flora dan fauna di Indonesia. Bagi yang suka burung, jangan lewatkan zona Aves! Di sini ada berbagai informasi menarik tentang burung, mulai dari jenisnya, ekologi, hingga perannya di alam. Kamu juga bisa mampir ke aviary raksasa yang penuh dengan burung-burung eksotis seperti kakatua, nuri, dan burung merak. Kalau beruntung, mungkin kamu bisa melihat burung merak jantan memamerkan ekornya yang indah untuk menarik perhatian betina.

Ekosistem yang Dibuat Semirip Mungkin dengan Alam

Salah satu daya tarik Animalium adalah area yang meniru ekosistem asli. Misalnya, di zona aliran sungai, kamu bisa melihat bagaimana interaksi antara tumbuhan, hewan, dan mikroorganisme terjadi secara alami. Ada juga zona lahan basah yang dihuni oleh burung-burung berparuh panjang seperti kuntul besar dan ganggang bayam. Menariknya, mereka benar-benar dibiarkan hidup di lingkungan yang mirip dengan habitat aslinya.

Selain itu, ada zona mamalia yang dilengkapi berbagai media interaktif. Salah satu yang unik adalah pohon yang bisa berbicara! Ketika kamu menekan tombolnya, pohon ini akan menjelaskan berbagai fakta menarik tentang mamalia. Ada juga alat timbangan yang bisa membandingkan berat badanmu dengan mamalia lain, misalnya harimau atau beruang!

Buat yang suka serangga, di zona invertebrata kamu bisa menemukan berbagai jenis serangga dari yang bikin merinding sampai yang indah banget. Ada juga kandang serangga hidup seperti lipan dan kalajengking, tapi kadang mereka suka bersembunyi, mungkin pemalu atau memang introvert, ya?

Jelajahi Dunia Reptil dan Amfibi

Di zona Herpetofauna, kamu bisa melihat berbagai hewan melata seperti ular dan kura-kura. Ada juga paludarium yang menggambarkan ekosistem hutan hujan tropis, lengkap dengan aquascape keren dan informasi tentang pentingnya hutan sebagai paru-paru dunia. Kalau kamu penggemar ikan, jangan lupa mampir ke zona Pisces, di mana kamu bisa melihat ikan-ikan keren seperti arwana merah yang harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah!

Fasilitas Lengkap & Nyaman

Gak perlu khawatir soal fasilitas, di Animalium semuanya sudah dipikirkan dengan matang. Ada mushola, ruang menyusui, toilet di berbagai titik, klinik, serta kantin yang bisa jadi tempat istirahat kalau lapar. Tempat ini juga ramah anak dan lansia, jadi siapa pun bisa menikmati wisata edukasi di sini dengan nyaman.

Secara keseluruhan, Animalium ini tempat wisata edukasi yang seru dan beda dari yang lain. Dengan konsep modern dan interaktif, belajar tentang satwa jadi lebih menyenangkan dan anti-bosan! Kalau kamu suka eksplorasi dunia hewan atau ingin cari tempat wisata yang cocok buat keluarga, wajib banget datang ke sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *